SAMOSIR - Pemerintah Kabupaten Samosir terus berupaya untuk melakukan koordinasi dengan Pemerintah Pusat dalam pemenuhan kebutuhan petani. Kali ini, Kementerian Pertanian Dirjen Hortikultura memberikan bantuan pembagunan bangsal dan peralatan pengolahan pasca panen kepada Kelompok Tani Seoulina.
Hal tersebut disampaikan Bupati Samosir melalui Pelaksana Tugas ( Plt ) Kepala Dinas Ketapang dan Pertanian, Tumiur Gultom usai peletakan batu pertama pembangunan bangsal di Desa Hariara, Kabupaten Samosir Rabu ( 01/06/2022 )
Tumiur Gultom juga mengatakan, bahwa bantuan pembangunan Bangsal ini merupakan hasil koordinasi dengan Kementerian Pertanian Dirjen Holtikultura Tahun 2022, gudang penyimpanan / pengolahan ) ini sangat dibutuhkan petani dan disalurkan melalui kelompok Tani Seoulina.
"Gudang ini akan digunakan untuk kebutuhan pasca panen, misalnya untuk menyimpan maupun mengolah hasil pertanian "Namun Gudang ini harus ditata dan dirawat serta dijadikan sebagai kawasan pertanian terpadu nantinya.
Pembangunan Bangsal Pasca Panen Hortikultura Poktan Seoulina Tani Desa Hariara ini diharapkan akan memberikan peningkatan nilai tambah tanaman Hortikultura khususnya kentang, " Ujar Pelaksana Tugas ( Plt ) Kepala Dinas Ketapang dan Pertanian, Tumiur Gultom
Sementara itu, Ketua Kelompok Tani Seoulina, Rudianto Matondang dalam kesempatan yang sama mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Samosir yang telah berupaya untuk memberikan bantuan pembangunan Bangsal dari Kementerian Pertanian, " kata Rudianto. ( Karmel )